Cara meningkatkan bisnis retail

Masalah yang seringkali temui dalam bisnis retail dan juga bisnis yang sejenis
Bisnis ramai pembeli tapi kok uang cash nya tidak pernah di rasakan, hanya catatan profit yang tertulis tapi tidak ada uang nya benar benar bikin saya stress dan pusing pak , kata pengusaha retail aksesoris yang berkonsultasi kepada saya, terkait masalah bisnis retail aksesoris yang di milikinya ada lebih 10 toko dengan brand dan merek berbeda dan ini mengingatkan kondisi beberapa tahun lalu ketika saya menganalisa pemilik bisnis smartphone atau penjualan handphon yang punya banyak toko yang pada saat itu memiliki lebih dari 25 toko handphone yang tersebar di kota jawa timur dan jawa tengah.


Sebenarnya masalah penjualan meningkat , profit atau keuntungan ada tapi tidak punya uang tunai (cash) sudah sering saya tuliskan di blog ini , dan contoh contoh garis besar yang harus di lakukan untuk membenahi masalah ini.


Ketika anda memiliki bisnis yang harus banyak memiliki stok dengan pergerakan stok yang sangat cepat karena mengikuti trend , semisal bisnis handphone dengan aksesorisnya , bisnis toko pakaian , bisnis retail aksesoris wanita adalah beberapa contoh bisnis yang sangat banyak menggunakakna stok dan sering saya temukan masalah terbesar dalam bisnis ini adalah pemilik bisnis tidak tahu cara mengelola stok dan membuat strategi marketing dan sales yang efektif dan tentu efisien.


Seringkali pemilik bisnis bidang retail ini , merasakan stress tidak kejar dalam hal pembayaran supplier dan disisi lain harus terus belanja agar stok update dan tidak ketinggalan trend sehingga konsumen selalu datang ke toko , begitu kendala yang dialami pemilik bisnis ini.


Apapun bisnis nya maka sering saya sebut bahwa memahami alur bisnis secara detil dan paham cara bermain dalam bisnis ini sangat penting, dalam hal mengatasi masalah keuangan yang minus kalau di buat secara garis besar adalah dengan meningkatkan atau perbesar pendapatan penjualan dan sekaligu mengurangi cost , dan itu harus dilakukan secara bersamaan dengan tepat , jangan sampai salah yang akhirnya berdampak kepada masalah baru lagi.
Diantara yang saya selalu sarankan dan berikan strategi dan arahan adalah dengan memilik peta cash flow in dan cash flow out atau forecast , setelah anda memiliki ini maka anda bisa melakukan pemetaan dan analisa strategi terkait pergerakan uang masuk dan uang keluar dalam 6 bulan bahkan 12 bulan. Lalu anda fokus kepada perencanaan hal itu.


Banyak pemilik bisnis yang kaget ketika uangnya mati dalam bentuk stok, pernah pengusaha dalam bidang tshirt fashion yang mengalami hal ini dimana banyak sekali stok yang menumpuk lalu saya buatkan strategi bagaimana menghabiskan stok baju tersebut , alhamdulillah diantara 400 an strategi yang saya miliki jika diterapkan 20 saja maka hasilnya akan luar biasa disesuikan dengan kondisi dan kemampuan masing masing pemilik bisnis dalam meng eksekusi strategi dengan taktik yang selalu di kontrol.


Ketika anda memiliki bisnis yang sangat banyak membutuhkan stok maka anda harus tahu betul cara mengelola pergerakan stok , kapan harus belanja dan bagaimana memperhitungkan stok yang akan terserap oleh konsumen serta tahu bagaimana cara menghabiskan stok yang menumpuk , jika anda butuh bantuan , silahkan hubungi saya untuk program pendampingan pembenahan sekaligus peningkatan bisnis dengan range fee mulai dari Rp 5 juta perbulan hingga Rp 25 juta perbulan tergantung kondisi bisnis dan masalah bisnis anda.

Komentar

Postingan Populer