105,8 triliun digondol investasi bodong

Antara kaget dan heran ketika membaca laporan dari tabloid kontan yang menjadi salah satu langganan saya untuk terus mengikuti perkembangan seputar bisnis. Di kolom artikel data dan grafik disebutkan bahwa Rp 105,8 triliun digondol investasi bodong, jumlah yang sangat fanstastis ! dan sebenarnya ini bukan berita baru atau hal baru karena jauh sebelumnya sudah pernah bermunculan perusahaan perusahaan investasi bodong dan ternyata setiap tahun selalu ada dengan model dan cara operasi yang mengikuti trend.
Nampak disini bahwa masyarakat kita memang ingin cepat kaya dengan begitu mudah tergiur tawaran tawaran yang dijanjikan oleh perusahaan investasi bodong.

Selama periode 2007-2017 dijelaskan oleh kontan dalam laporan mereka , tercatat uang nasabah yang raib sudah mencapai angka Rp 105,81 triliun dan itu baru yang terungkap, artinya nilai itu masih mungkin bertambah membengkak mengingat potensi dana yang belum dilaporkan masih sangat besar.

Ini ironisnya, saya jadi teringat ketika menawarkan syirkah kepada orang orang yang dianggap mampu dan berminat , dan ketika di presentasikan bisnis mereka langsung memotong bagi hasilnya berapa ? dan jika kurang dari 40% perbulan mereka tidak mau, dalam hati saya mereka ini tidak tahu bahwa bahwa bisnis yang benar benar itu tidak dengan mudah menjanjikan bagi hasil besar dan juga mereka hanya mau untung tanpa mau ikut menanggung kerugian dengan alasan kalau rugi buat apa saya investasi, saya tersenyum saja, dan lebih dari 3 tahun saya dengar orang orang tersebut mengalami masalah berat dan pailit sebab investasi mereka tidak balik modal . Jangan tergiur dengan nilai tawaran janji bisa membuat uang anda naik 100 persen dalam waktu xxx bulan dan tidak mungkin rugi! .

Berikut ini ciri ciri investasi bodong yang saya ambil dari laporan tabloid kontan edisi 11 desember - 17 desember 2017.
1. Investasi ini mengiming imingi return alias imbal hasil tinggi.
2. investasi ilegal juga menawarkan jaminan bebas resiko.
3. investasi ilegal pun kerap kali memberikan jaminan buy back dan menawarkan bonus dan cashback besar untuk setiap perekrutan konsumen baru
4. seringkali melakukan penyalahgunaan testimoni pemuka agama atau pejabat publik untuk endorsement.
5. Menjanjikan penarikan dana dengan mudah dan fleksibel
6. Tidak jelas badan hukumnya.

Modus investasi bodong
Investasi uang dengan iming iming imbal hasil sangat tinggi.
investasi terkait MLM.
investasi perdagangan emas
investasi forex.

Jika anda tidak ingin jadi korban berikutnya maka waspadalah, dan jika anda ingin investasi lebih baik ke bisnis real dan sudah berjalan lebih dari 3 tahun minimal dan melaporkan laporan keuangan secara transparan serta punya tata kelola perusahaan yang baik dan paling penting anda sudah mengenal owner serta latar belakang kebutuhan dana yang terbuka, bisnis bukan sekadar untung dan rugi , namun akan ada hisab pertanggung jawaban di akherat dan yang baik akan menimbulkan keberkahan dan ketenangan

Komentar

Postingan Populer